Share the joy

9 Penyebab Anjing Muntah dan Cara Mengobatinya dengan Tepat

Posted on: | Author:Team Petfood
anjing muntah darah

Sudah pasti Pet Pals selalu memastikan agar kondisi anjing kesayangannya tetap prima. Hanya saja kamu menemukan beberapa kondisi yang membuat khawatir mengenai kesehatan si Guguk. Salah satu masalahnya adalah anjing muntah darah secara tiba-tiba yang membuatnya lemas dan enggan beraktivitas.

Wajar saja kalau kamu merasa bingung mengenai alasan si Guguk bisa muntah darah. Namun, kamu perlu mengetahui penyebab anjing muntah darah serta langkah pengobatan yang tepat. Semua topik tersebut akan dikupas tuntas dengan lengkap di artikel ini. Yuk, simak penjelasan dari CPPETINDO sampai selesai!

Penyebab Anjing Muntah Darah

Lebih baik kamu memahami dahulu beberapa penyebab anjing bisa muntah darah sebelum mengetahui langkah pengobatannya. Berikut penjelasan lengkapnya!

1. Makan Tulang Mentah

Tulang mentah memang merupakan camilan yang lezat untuk si Guguk. Namun, memberikan tulang mentah tanpa pertimbangan apa pun bisa berbahaya untuk anabul kesayanganmu. 

Tulang utuh bisa menyebabkan penyumbatan pada saluran pencernaan yang berujung pada pendarahan. Begitu pula dengan memberikan tulang yang sudah dipotong atau dipecahkan. Serpihan tulangnya bisa merusak mulut si Guguk dan bagian-bagian kecil yang tertelan juga dapat menyebabkan peradangan.

Kerusakan pada saluran pencernaan dapat menyebabkan peritonitis atau peradangan pada lapisan lambung. Peritonitis bisa disebabkan oleh bakteri dan zat beracun yang merembes melalui lubang di usus. Alhasil, si Guguk akan merasakan gejala serius yang bisa saja mengancam nyawanya.

2. Pendarahan di Perut

Penyebab ini terjadi ketika anjing mengeluarkan muntahan darah yang mirip seperti bubuk kopi atau berwarna gelap dan lembek. Anjing mengalami tukak lambung atau pendarahan di perut sehingga mengeluarkan muntahan dengan tampilan tersebut.

Asam lambung yang berlebihan bisa menyebabkan luka serta mengikis lapisan mukosa lambung. Apabila tidak segera diatasi, si Guguk bisa muntah darah, bahkan juga mengalami diare dan mengeluarkan feses berwarna lebih gelap daripada biasanya.

3. Keracunan Makanan

Pet Pals perlu memberikan pengawasan yang ketat pada si Guguk. Mereka cenderung menjelajahi segala sesuatu yang ditemuinya dan mencobanya dengan mencicipi. Tidak jarang si Guguk menelan berbahaya atau makanan yang tidak cocok atau bahkan beracun untuk mereka

Makanan beracun seperti bawang putih atau bahan kimia rumah tangga dapat menyebabkan muntah darah. Selain itu, alergi terhadap makanan tertentu juga bisa menjadi pemicu anjing muntah darah.

4. Infeksi Bakteri

Muntah darah pada anjing juga bisa menjadi tanda masalah serius dalam tubuhnya. Infeksi jamur, virus, dan bakteri seperti parvovirus, coronavirus, dan distemper dapat menyebabkan peradangan yang parah di saluran pencernaan sehingga menyebabkan anjing muntah darah. 

Selain itu, parasit seperti cacing tambang, cacing gelang, atau coccidia juga bisa menginfeksi anjing dan menyebabkan muntah darah. Perlu diketahui bahwa penyebab ini disertai juga dengan beberapa gejala yang terjadi pada si Guguk, seperti demam, diare, kelelahan, atau kehilangan nafsu makan.

5. Sumber Pendarahan Lainnya

Tidak semua muntah darah pada anjing berasal dari saluran usus. Mungkin saja darah berasal dari saluran pernapasan akibat batuk, atau dari mulut atau tenggorokan yang mengalami cedera karena mengunyah benda-benda tajam. Beberapa masalah pada gusi dan gigi juga dapat menyebabkan anjing muntah darah. 

Namun, Pet Pals juga perlu mewaspadai jika muntah darah ini disebabkan oleh penyakit kronis seperti kanker, penyakit hati, atau penyakit ginjal. Oleh karena itu, perhatikan juga gejala-gejala lain yang mungkin terjadi pada si Guguk.

6. Gangguan di Lapisan Kerongkongan

Gangguan pada lapisan kerongkongan bisa menjadi salah satu penyebab anjing muntah darah. Anjing bisa mengalami luka akibat memakan benda-benda keras atau ada luka di kerongkongannya. Perhatikan jika si Guguk mengalami kesulitan saat menelan karena hal itu bisa menjadi tanda adanya masalah pada kerongkongan.

7. Cedera pada Mulut atau Paru-Paru

Luka pada bagian mulut dapat menyebabkan anjing mengeluarkan darah dalam muntahannya. Selain itu, cedera yang terdapat paru-paru juga dapat mengakibatkan muntah darah pada si Guguk.

8. Paparan Obat

Anjing yang sedang sakit atau menjalani pengobatan tertentu memiliki risiko mengalami hematemesis (muntah darah) yang lebih tinggi. Beberapa obat seperti NSAID, kortikosteroid, dan parasetamol dapat menyebabkan muntah darah pada anjing. Jika si Guguk sedang dalam pengobatan, selalu konsultasikan dengan dokter hewan mengenai efek samping yang mungkin terjadi.

9. Mengalami Kejadian Traumatis

Muntah darah juga bisa terjadi akibat kejadian traumatis, seperti tertabrak mobil, luka bakar parah, operasi besar, atau paparan racun dari logam berat seperti besi atau timah. Gigitan ular juga dapat menyebabkan muntah darah. Selain itu, paparan tanaman beracun dan pestisida pun bisa mengakibatkan muntah darah pada anjing.

Langkah Pengobatan Anjing Muntah Darah

Anjing yang muntah darah perlu dibawa ke dokter hewan segera untuk dilakukan pengobatan. Apabila penyebab muntah darahnya serius, dokter hewan bisa saja mengusulkan rawat inap sampai kondisi si Guguk pulih kembali. Selama pengobatan, dokter hewan akan melakukan langkah di bawah ini.

1. Transfusi Darah

Muntah darah yang berlebihan dapat menyebabkan anjing muntah darah. Maka dari itu, transfusi darah diperlukan jika si Guguk mengalami kekurangan darah. Selain itu, dilakukan juga perawatan khusus untuk mengganti cairan yang hilang akibat muntah berlebihan.

2. Obat Oral

Setelah si Guguk mulai membaik, dokter hewan akan meresepkan beberapa obat oral untuk mengatasi mual, masalah lambung, asam lambung berlebih, dan meningkatkan nafsu makannya. Pet Pals perlu memberikan obat sesuai dosis yang dianjurkan oleh dokter hewan.

3. Menjauhkan dari Benda Berbahaya

Apabila sudah diperbolehkan pulang ke rumah, kamu pun harus ikut mengambil bagian agar si Guguk tidak muntah darah kembali. Jauhkan barang-barang berbahaya dari jangkauan si Guguk agar dia tidak mengonsumsinya. Benda berbahaya tersebut bisa berupa tanaman beracun, bahan kimia rumah tangga, bahkan makanan yang tidak cocok untuknya.

4. Memperhatikan Konsumsi Makanan

Pastikan kamu memperhatikan makanannya dengan cermat. Makanan yang baik untuk pemulihan sistem pencernaan si Guguk haruslah mudah dicerna, rendah lemak, dan rendah serat.

Agar tidak bingung dalam memilih makanan yang tepat untuk mencegah anjing muntah darah kembali, berikan saja makanan anjing dari CPPETINDO untuk anabul kesayanganmu. Kamu bisa memilih Nature Bridge Gastrointestinal sebagai food therapy buat si Guguk untuk mengoptimalkan kondisi kesehatannya setelah pengobatan. 

Nature Bridge Gastrointestinal mengandung protein yang mudah dicerna dengan tingkat kepadatan energi. Segera klik di sini dan dapatkan produknya hanya di e-commerce kesayangan kamu!

Pet Pals, ingatlah bahwa anjing muntah darah merupakan tanda adanya masalah serius pada bagian tubuhnya, terutama pada saluran pencernaannya. Maka dari itu, segera bawa si Guguk ke dokter hewan apabila mengalami muntah darah untuk mendapatkan pengobatan yang tepat dan sesuai dengan penyebab yang dialaminya. Perhatikan juga lingkungan sekitar si Guguk agar tetap aman dan jauh dari benda-benda berbahaya. Terakhir, pastikan anabul kesayanganmu hanya mengonsumsi makanan yang aman, terutama makanan anjing dari CPPETINDO!